Laman

Sabtu, 22 Oktober 2011

KOREAN CLASS

Huruf Vokal


Halooooo... Senang sekali bisa bertemu kembali di Kelas Bahasa Korea. Kelas bahasa korea kali ini lebih seru dari biasanya lho. Kenapa, karena ada beberapa kejutan pada pertemuan kali ini. 

Pertama, Pertemuan kali ini dibuka dengan tes kecil. Mina seonsaengnim menyebutkan huruf hangeul dan kami harus menulih huruf yang beliau sebutkan. Ya.... semacam dikte begitu. Alhamdulillah... saya bisa ^______^ 

Kejutan yang kedua adalah,  Arif salah satu teman saya berulang tahun di hari ini. Mina Seonsaengnim sudah menyiapkan sebuah kado untuk Arif. Selain itu, beliau juga menulis lagu selamat ulang tahun versi Korea. Penasaran.... Ayo kita nyanyikan bersama ^____^

생일축하  합니다 2X
saengil chukha hamnida 2X
사랑 하는 아리프
sarang haneun aripeu
생일축하  합니다
saengil chukha hamnida 

Kado... kado... kado

Arif sedang membuka kado ^_____^
 

Cukup ya cerita tentang kejutan-kejutan di hari ini. Sekarang kita bahas materi bahasa Korea hari ini.
Yang kami pelajari kali ini adalah tentang huruf vokal. Huruf vokal dalam alphabet korea ada 10. yaitu:

No
Huruf
Romanization
Penulisan
1.
a
아 (a)
2.
ya
야 (ya)
3.
i
이 (i)
4.
eo
어 (‘o)
5.
yeo
여 (‘yo)




6.
o
오 (o)
7.
yo
요 (yo)
8.
eu
으 (‘e)
9.
u
우 (u)
10.
yu
유 (yu)


Kosakata yang kita pelajari hari ini 
No
Kata
Bahasa Korea
Romanization
1.
Pekalongan
쁘가롱안
ppekalongan
2.
Jakarta
자카르타
jakareuta
3.
Surabaya
수라바야
surabaya
4.
Bogor
보고르
bogoreu
5.
Kucing
고양이
goyangi
6.
Sakit
아파요
apayo
6.
Hati
마음이
maeumi
7.
Saya
저는
jeoneun
8.
Sibuk
바빠요
bappayo
9.
Agak/ sedikit
Jom
10
Bosan
지루해요
jiruhaeyo
11.
Semangat
파이팅
paiting
12.
Pisang
바나나
banana
13.
PR
숙제
suk je
14.
Cantik
예뻐요
yepeoyo
15.
Banget
너무
neomu
16.
Kangen/rindu
보고싶어요
bogosipeoyo

Contoh kalimat:

Aku agak sibuk =저는 바빠요

Aku agak sakit =저는 아파요

Sakit hati =마음이 아파요

Cukup sekian dulu ya, cerita saya tentang kelas Bahasa Korea kali ini. Semoga bermanfaat. Oya, kalau teman-teman menemukan tulisan hangul yang salah pada postingan ini, tolong ingatkan saya. Supaya bisa saya perbaiki. 감사합니다 ^______^

1..2..3... KIMCHI
Mina Seonsaengnim ^_____^
Bentuk hatinya tidak simetris he..he...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar